Nama Sukacita Foundation akan menghilang, tapi istilah Anak Unik akan tetap ada. Berikan kami kesempatan untuk memberikan Anda inspirasi melalui pekerjaan dan pengalaman kami, dan melalui downloads gratis dengan materi-materi yang praktis.
Sukacita Foundation telah aktif di Indonesia dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2018. Nama Sukacita Foundation akan menghilang, tapi istilah Anak Unik akan tetap ada.
Dowload buku Anak Unik, buku Isyarat Berbicara, poster dan program Picto-Selector. Juga membaca lebih lanjut tentang downloads dan cara menggunakan pikto.
Di Indonesia kami telah mewariskan visi dan informasi kepada tim Yayasan Anak Unik. Mereka yang akan terus bekerja secara mandiri dan kami sangat percaya kepada mereka!
Workshops
Peserta
Buku yang diterbitkan
Eye-openers
Reaksi dari seorang guru: "Dengan acara ini saya jadi tahu tentang anak tunagrahita. Kedepannya saya bisa terapkan ilmu ini langsung dalam prakteknya."
Reaksi dari seorang ibu: "Dari workshop Anak Unik, saya banyak diajarkan untuk memahami apa yang anak kami maksud. Dulu kami tidak banyak mengerti ketika anak kami tiba-tiba marah atau sering lupa hal-hal tertentu. Kami hanya meresponinya dengan banyak aturan ini dan itu. Tetapi setelah team dari Sukacita memperagakan bagaimana berkomunikasi dengan anak-anak berkebutuhan khusus, hati saya tersentuh. Baru kami sadar...mereka tidak tahu maksud kami, kadang bicara kami cepat, kadang mereka tahu tapi mereka cepat lupa..."
Reakai dari seorang kepala sekolah: "Lebih sering diadakan kegiatan ini yang menarik serta interaktif, agar kita bisa lebih paham dan sharing pengalaman dalam menangani anak-anak ini."